Cara Terbaik

Resep Cara Memasak Kepiting Saus Padang Yang Enak

CaraTerbaik- Hari ini kita masih membahas cara memasak dan mengolah kepiting agar menjadi masakan yang bercitarasa tinggi, supaya anak dan keluarga anda tidak akan ada bosannya meskipun setiap hari anda memasak menu kepiting setiap hari. Tekstur daging kepiting yang lembut dan pulen yang berpadu dengan bumbu saus padang yang enak pasti sangat cocok dengan lidah kita semua, apa lagi jika anda memang salah satu pecinta kuliner seafood.

Dari pada ngomong panjang lebar malah bikin ngiler mending kita baca dan pelajari resep cara memasak kepiting saus padang yang sangat enak, jadi makin enak apabila bunda sendiri yang memasaknya buat keluarga tercinta bunda. Sebelum dimasak tentunya kepiting terlebih dahulu dibersihkan dan dipotong-potong sesuai ukuran yang anda inginkan, agar tidak salah silahkan baca cara memotong dan membersihkan kepiting berikut ini:

Cara Membersihkan Kepiting

1. Rebuslah air hingga mendidih
2. Masukan kepiting dan rebus hingga matang dengan ciri warna berubah
3. Setelah itu angkat dan bairkan hingga dingin
4. Hadapkan kepiting dengan posisi perut diatas
5. Congkel bagian cangkang yang berbentuk segitiga menggunakan pisau
6. Bersihkan, karena bagian tersebut merupakan saluran pembuangan
7. Kemudian pisahkan cangkang dengan cara menariknya
8. Pisahkan kaki-kainya dengan cara memotong/mematahkannya
9. Kepiting siap diolah

resep kepiting saus asam manis, kepiting saus tiram, resep kepiting saus padang ala resto, resep kepiting saus padang ncc, resep kepiting saus padang sajian sedap, kepiting saus padang dijamin gak nyesel masuk, resep kepiting saus padang pedas, kepiting jtt, cara mengolah kepiting saus padang, cara memasak kepiting saus padang, cara msk kepiting saus padang

Kepiting Saus Padang



Resep Cara Memasak Kepiting Saus Padang Yang Enak

  1. Panaskan minyak secukupnya lalu goreng kepiting yang sudah diolah hingga berubah warna, kemudian angkat dan sisihkan
  2. Haluskan bawang putih dan juga cabe merah menggunakan blender ataupun ditumbuk/ulek
  3. Cingcang kasar daun bawang dan juga bawang bombay
  4. Panaskan lagi minyak untuk menumis secukupnya
  5. Masukan bawang putih, jahe, cabe merah dan bawang bombay lalu aduk sebentar
  6. Tambahkan daun jeruk dan daun salam, tumis hingga harum
  7. Kemudain tambahkan air secukupnya
  8. Masak hingga mendidih
  9. Kocok telur dalam mangkok kemudian masukan kedalam wajan sambil terus diaduk agar telur tidak menggumpal
  10. Kecilkan apinya, kemudian masukan saus tomat, saus sambal, gula pasir, garam,  dan saus tiram
  11. Kemudian masukan daun bawang dan juga kepiting yang sudah di goreng tadi
  12. Aduk hingga semua bahan tercampur rata
  13. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan air surut
  14. Kemudian matikan apinya lalu angkat
  15. Tuang kedalam wadah
  16. Kepiting saus padang siap disajikan
Biar makin lengkap menunya baca yang ini juga ya: Cara memasak kepiting sepesial lada hitam

Resep Kepiting Saus Padang

  • Kepiting segar ukuran sedang 4 ekor 
  • Bawang putih 4 siung
  • Bawang bombay 1 buah
  • Jahe 2 cm
  • Cabe merah 5 buah
  • Daun bawang 5 batang
  • Daun jeruk purut 2 lembar
  • Daun salam 2 lembar
  • Garam 2 sdm
  • Gula pasir 2 sdm
  • Telur ayam 1 butir
  • Saus sambal 3 sdm
  • Saus tiram 2 sdm
  • Saus tomat 2 sdm
  • Minyak goreng secukupnya
Admin

Hobi membaca dan menulis adalah salah satu hobi terbaik yang bermanfaat untuk kita dan orang lain, semoga hobiku ini bermanfaat untuk kita .semua


EmoticonEmoticon